Kirim Kopi Luwak ke Luar Negeri

Posted by on June 13, 2013 in Informasi Umum | Comments Off on Kirim Kopi Luwak ke Luar Negeri

Kirim Kopi Luwak ke luar negeri untuk Anda pembeli diluar Negeri

Kirim kopi luwak ke luar negeri? Sebagai salah seorang penjual kopi luwak, mendapat pembeli dari luar negeri adalah merupakan kebanggaan tersendiri, entah itu pembelian dalam jumlah kecil maupun besar. Banyak hal yang harus kita perhatikan ketika kirim kopi luwak ke luar negeri. Mulai dari mengemas produk hingga memilih jasa ekspedisi yang tepat, agar kopi luwak kita dapat terima tepat waktu tanpa ada masalah.

kirim kopi luwak

Beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kirim kopi luwak ke luar negeri:

1. Kemasan

Kemasan kopi luwak haruslah food grade dan sesuai dengan standarisasi internasional. Khusus untuk kopi luwak, kami sangat menyarankan untuk menggunakan kemasan stand up pouch yang dilengkap valve dan zipper. Kemasan ini sangat penting terutama untuk kiriman kopi luwak berupa roasted bean ataupun bubuk. Peranan valve sangat penting untuk menjaga kesegaran kopi selama dalam perjalan. Valve berperan mengeluarkan udara dari dalam, namun udara dari luar tidak dapat masuk ke dalam kemasan.

Untuk pengiriman berupa green bean, anda tidak perlu kemasan khusus, bisa menggunakan plastik biasa atau karung. Karena green bean masih mentah dan tidak terlalu terpengaruh terhadap udara. Perlu diperhatikan juga bahwa untuk negara tertentu seperti China dan Taiwan, pihak bea cukai mereka sering membuka kemasan untuk melihat isi didalam nya, biasa dibuka dengan cara di bolongin bagian belakang nya. Hal ini akan sangat berbahaya untuk kopi luwak berupa roasted bean ataupun bubuk. Oleh karena itu kami menyarankan anda untuk mengirim menggunakan kemasan dengan salah satu sisi yang transparant. Untuk anda yang butuh kemasan kopi luwak terbaik, silahkan kunjungi produk kami khusus kemasan kopi di www.Kemasankopi.com.

2. Jasa Ekspedisi

Untuk pengiriman kopi luwak jumlah kecil, di bawah 50kg, kami biasa menggunakan POS Indonesia. Pengalaman kami selama menggunakan POS tidak pernah ada masalah, dan tidak dibutuhkan dokumen yang rumit. Cukup hanya melampirkan invoice saja, dan barang akan langsung dikirimĀ  ke negara tujuan.

POS Indonesia sangat memeperhatikan masalah pengemasan, setiap barang yang dikirim ke luar negeri harus dikirim dengan kemasan yang kuat, karena dalam proses kiriman ke luar negeri akan banyak sekali mengalami proses guncangan selama dalam perjalanan.

Anda juga harus memperhatikan alamat penerima. Karena jika salah tulis akan berakibat fatal. Untuk kondisi ini, pembeli harus mengirim alamat sejelas-jelasnya, mulai dari Nama penerima, Kota, Kode Pos, Negara, dan no telp. Hal ini penting untuk kelancaran proses pengiriman kopi luwak.

Untuk anda yang ingin mencicipi kopi luwak Indonesia asli berkualitas, dan anda berdomisili diluar Indonesia, kami siap kirim kopi luwak jumlah kecil maupun besar ke alamat anda. Jika ada pertanyaan lebih lanjut mengenai produk kami, anda bisa menghubungi kami melalui telepon, email, atau langsung datang ke kantor kami.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk anda!